Page Nav

HIDE

Pages

Update

latest

Pelatihan Unit Rekam Medis

Pelatihan kendali mutu dan kendali biaya unit rekam medis rumah sakit Berbasis LEAN. Semua data pasien yang pernah berobat ke rumah sak...

Pelatihan kendali mutu dan kendali biaya unit rekam medis rumah sakit Berbasis LEAN.
Semua data pasien yang pernah berobat ke rumah sakit akan disimpan di berkas rekam medis. Berkas rekam medis juga merupakan bukti ontentik dari pihak rumah sakit bila terjadi perselihan antara pasien dan rumah sakit. Sehingga data rekam medis perlu disimpan dengan baik, rapi, dan cepat dalam penelusuran datanya. Keluhan yang sering terjadi adalah lamanya petugas kesehatan mencari data rekam medis, sehingga seringkali pasien tidak bisa dengan segera dilayani oleh dokter, atau petugas tidak bisa menemukan data rekam medis pada beberapa tahun ke belakang. Metode Lean akan membantu untuk mendesain ulang sistem penataan di ruang rekam medis sehingga memudahkan petugas untuk melakukan pentataan dan penelusuran ulang data rekam medis, termasuk melakukan koneksi dengan unit lainnya untuk pelayanan pada hari tersebut. Selengkapnya

TUJUAN PELATIHAN

Setelah pelatihan ini, para peserta akan memahami dasar-dasar penggunaan instrumen lean untuk menciptakan nilai tambah (value added), mengidentifikasi dan menghilangkan pemborosan (waste) di unit rekam medis. Secara khusus peserta akan mampu:

Meningkatkan kemampuan manajemen berkas rekam medis.
Mengurangi pemborosan waktu pencarian berkas rekam medis dengan perbaikan proses (cellular flow) dan pengembangan pemetaan nilai (value stream mapping).
Mengoptimalkan pemanfaatan ruangan dengan 5-S dan manajemen visual (visual control).
Meningkatkan efektifitas dalam pengelolaan berkas rekam medis dengan Poka Yoke. Selengkapnya

MANFAAT PELATIHAN

Manfaat yang akan dirasakan secara langsung setelah mengikuti dan menerapkan Metode Lean:

A. Rumah Sakit
Menciptakan budaya keteraturan dan kerapihan.
Meningkatkan pemanfaatan ruang karena lebih tertata rapih sehingga mempercepat waktu kerja.
Memastikan berkas rekam medis mudah dan cepat ditemukan.
Mengurangi pemborosan waktu akibat pencarian berkas.

B. Pasien
Mempermudah komunikasi dokter dan pasien karena adanya catatan riwayat klinik yang lengkap.
Mempercepat waktu tunggu pencarian berkas.
Meningkatkan kepuasan. Selengkapnya